-->

IKAN ASIN GORENG PEDAS

Ikan asin goreng pedas, kenapa ikan asin goreng pedas ? karena ikan asin adalah salah satu ikan yang sangat familiar di lidah para pecinta kuliner tradisional. Memasak Ikan asinpun sangat mudah dan praktis serta tak butuh waktu lama.

Ada banyak menu masakan berbahan dasar ikan asin, dan memang tidak akan pernah habis menunya, namun kali ini cabeduo akan membagikan resep dan cara memasak ikan asin pedas balado untuk kita semua. Namun sebelum itu cabeduo pastikan dulu bahwa bunda semuanya sudah punya ikan asin pilihan di dapur.

Bahan :
Ikan asin tipis : 150 gram
6 siung bawang merah
3 siaung bawang putih
10 buah cabe merah keriting ( sesuai selera )
Jeruk nipis
1 sendok makan gula pasir
bumbu kaldu bubuk
Minyak goreng

Cara memasak :
Goreng ikan asin hingga matang. angka dan tempatkan dahulu dalam wadah.
ulek bawang dan cabe hingga halus
tumis bumbu halus hingga matang dan harum
tambahkan gula pasidan bumbu kaldu bubuk.
tambahkan kira-kira 2 sampai 3 sendok air
aduk aduk hingga semua bahan bumbunya merata.
tambahkan juga air jeruk nipis.
masak dengan api sedang hingga airnya habis
masukkan ikan asin tipis goreng, aduk aduk secara perlahan hingga bumbunya bercampur rata.
Angkat dan tempatkan dalam piring saji dan dihidangkan bersama sayuran lainnya.

Jika anda memiliki resep masakan khas Kerinci lainnya, silakan tinggalkan resepnya di kolom komentar atau kirim ke email saya krismalia.kl@gmail.com, Insya Allah nantinya akan saya jadikan postingan baru di blog ini. Terima kasih

Related Posts

Tambahkan Komentar Sembunyikan